Kali ini saya akan mengulas beberapa software coding gratis atau aplikasi gratis untuk mengedit file website. Yang dimaksud file website adalah jenis file yang secara umum dipakai dalam pembuatan atau pengembangan website. Dengan kata lain, file yang mengandung bahasa pemrograman web seperti PHP dengan ekstensi .php, javascript dengan ekstensi .js, HTML dengan ekstensi .html, stylesheet dengan ekstensi .css, dan lain sebagainya.

File-file website tersebut ada file yang disebut client-side dan server-side scripting, atau bisa keduanya. Untuk file yang tipe client-side seperti HTML, maka bisa langsung dieksekusi oleh browser, file tersebut bisa langsung dibuka dengan chrome atau firefox dan nampaklah hasilnya.

Sedangkan file tipe server-side seperti PHP, Python, Ruby harus dieksekusi oleh server terlebih dahulu baru kemudian outputnya dikirim ke browser client. Jadi, jika anda mengedit file PHP dan ingin melihat hasilnya maka komputer anda harus diubah menjadi server, dan cara membukanya juga menggunakan URL yang diakses melalui browser, seperti membuka alamat web pada umumnya. Jika komputer anda belum menjadi server, silahkan baca tutorial ini membuat server lokal paling mudah dan cepat dengan laragon. 

Kembali ke pembahasan awal, untuk mengedit file-file website harus menggunakan software code editor, minimal text editor seperti Notepad bawaan windows yang sudah ada di komputer anda. Cuma kalau pakai Notepad saja, bagi pemula akan kerepotan karna tidak ada fitur pendukungnya seperti syntax highlighter, error check, auto indent, auto complete dan lain sebagainya.

Inilah 7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Berikut  saya rangkum software coding gratis untuk pemula dari yang paling ringan, mudah dan sederhana sampai yang lebih dari sekedar code editor tapi sebuah IDE yaitu Integrated Development Environment yang lebih kompleks untuk pengembangan software dan aplikasi.

Notepad++

7 software coding gratis untuk pemula

Pengguna komputer windows pasti sudah tidak asing lagi dengan nama dari text editor ini yaitu Notepad, cuma yang ini ada plusnya, tapi bukan pijit plus ya :). Dan mungkin saja software ini ternyata aplikasi pertama yang mereka gunakan untuk mengedit file PHP, dan kawan-kawannya.

Namun apakah Notepad++ layak digunakan sebagai code editor utama untuk pengembangan web? Mungkin saja iya, karna pada dasarnya, kita cukup mengetikan teks dalam bahasa PHP lalu menyimpannya sebagai file dengan ekstensi .php.

Bagaimana jika digunakan untuk pekerjaan yang lebih kompleks? Kalau ini menurut saya kurang tepat. Menggunakan Notepad++ bukanlah plilhan yang ideal untuk pengerjaan coding yang lebih advanced. Tapi seandainya cuma untuk melakukan editing sederhana, software coding gratis ini sangat bisa diandalkan.

Download Software Coding Gratis Notepad++

Homepage  Download

 

Geany

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Geany adalah software coding gratis yang dapat diandalkan, stabil, dan ringan yang menyediakan banyak fitur berguna untuk membantu pengerjaan coding anda. Software ini bisa digunakan di sistem operasi Windows, Linux dan macOS, diterjemahkan ke dalam lebih dari 40 bahasa, dan memiliki dukungan bawaan lebih dari 50 bahasa pemrograman termasuk PHP.

Geany dikembangkan sebagai sebuah aplikasi edit PHP yang mudah dikustomisasi seperti theme, pilihan warna dan lain sebagainya. Selain itu, dukungan tipe file yang sangat banyak, dan tersedianya plugin untuk menambah fitur baru dan/atau menyempurnakan yang sudah ada.

Beberapa fitur Geany yang dapat membantu pekerjaan anda adalah sebagai berikut.

  • Syntax highlighting
  • Code folding
  • Symbol name auto-completion
  • Construct completion/snippets
  • Auto-closing of XML and HTML tags
  • Symbol lists
  • Code navigation

Download Software Coding Gratis Geany

Homepage  Download

 

CodeLite

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

CodeLite adalah software coding gratis dan open source, yang difokuskan untuk bahasa pemrograman C, C++, Rust, Python, PHP dan JavaScript (terutama untuk pengembang backend menggunakan Node.js) yang berjalan baik di semua Platform utama seperti OSX, Windows dan Linux.

Sesuai namanya, CodeLite adalah aplikasi code editor yang lite atau ringan. Dengan demikian, anda bisa melakukan pekerjaan dengan cepat.

CodeLite dikembangkan lebih dari sekedar code editor yang tidak hanya untuk edit file website seperti PHP, tetapi juga sebagai sebuah IDE (Integrated development environment) yang membantu developer mengembangankan software atau aplikasi.

CodeLite juga menyediakan plugin untuk menambahkan beberapa fitur seperti Language Server Plugin untuk code completion, SFTP untuk remote access, SnipWiz untuk menyisipkan code snippet secara langsung, dan lain sebagainya.

Download Software Coding Gratis CodeLite

Download Page  Download 32-bit

 

Brackets

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Menurut situs resminya, brackets adalah editor teks gratis yang modern, ringan namun dapat diandalkan. Brackets memadukan alat visual ke dalam editor sehingga anda mendapatkan bantuan yang tepat saat anda menginginkannya tanpa mengganggu proses pekerjaan anda.

Brackets pada awalnya dikembangkan oleh Adobe Systems Incorporated. Aplikasi ini merupakan sebuah code editor yang lebih fokus untuk desain web dan pengembangan front-end, dengan fitur unggulan yaitu Inline Editors yang dapat membuka jendela popup dari code yang diinginkan.

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Fitur lainnya yaitu Live Preview yang terkoneksi secara real-time ke browser. Jadi ketika anda melakukan perubahan pada CSS atau HTML, anda akan langsung melihat perubahan tersebut di layar.

Selain fitur untuk desain front-end, Brackets juga mendukung berbagai bahasa pemrograman, termasuk PHP yang juga memiliki fitur unggulan untuk developer web di antaranya yaitu:

  • Code and Parameter Hint. Fitur ini membuat pekerjaan lebih cepat dengan memberikan petunjuk pada kode dan parameter yang akan digunakan.
  • Linting. Fitur ini membantu melakukan diagnosa terhadap kode yang anda ketikan. Jika ditemukan error, anda akan mendapat peringatan.
  • Find References. Fitur ini membantu menemukan referensi file yang anda butuhkan saat mengerjakan project.

Download Software Coding Gratis Brackets

Homepage  Download

 

Bluefish

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Bluefish adalah software editor yang dapat diandalkan dengan pengembangan yang ditargetkan untuk pemrograman dan pengembangan web.

Bluefish mendukung banyak bahasa pemrograman seperti PHP, Java, Python, Javascript, CSS, HTML dan lain sebagainya. Terdapat toolbar yang memudahkan anda untuk menyisipkan markup HTML, PHP, SQL query dan lain sebagainya.

Software coding gratis ini merupakan proyek pengembangan dengan sumber terbuka, dirilis di bawah lisensi GNU GPL. Beberapa fitur Bluefish ini di antaranya :

  • Multiple document interface. Membuka file secara bersamaan dengan mudah.
  • Multi-threaded. Support remote access menggunakan FTPSFTPHTTPHTTPSWebDAV, CIFS
  • Search and replace
  • Snippets sidebar
  • Integrasi dengan program eksternal seperti lint, weblint, xmllint, tidy, javac, dll
  • Integrasi dengan filter eksternal yang anda inginkan
  • Fungsi undo/redo unlimited
  • In-line spell checker
  • Auto-recovery setelah komputer crash atau shutdown mendadak
  • Site upload / download1
  • Full screen editing
  • dan lain-lain.

Download Software Coding Gratis Bluefish

Homepage  Download

 

Komodo IDE

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Walaupun dalam tulisan ini saya membuat rekomendasi 7 software coding gratis untuk pemula, namun tidak ada salahnya saya menyertakan aplikasi ini, walaupun sebenarnya sangat cocok untuk advanced karna Komodo IDE ini lebih dari sekedar code editor tapi sebuah IDE multifungsi yaitu Integrated Development Environment yang komprehensif untuk pembuatan atau pengembangan software dan aplikasi.

Seperti halnya code editor lain, Komodo IDE siap digunakan untuk berbagai project dengan semua bahasa pemrograman termasuk Python, PHP, Perl, Go, Ruby, Node.js, JavaScript dan lain-lain. Aplikasi ini juga mendukung semua sistem operasi seperti Windows, Linux dan MacOS.

Namun, tidak seperti software coding gratis lain yang telah saya sebutkan di atas, untuk menggunakan software ini, anda perlu membuat akun (gratis) terlebih dahulu di websitenya. Selanjutnya, saat anda menjalankan software ini anda perlu login menggunakan akun tersebut.

Beberapa kelebihan aplikasi ini yaitu Code Intelligence yang mencakup syntax highlighting, autocomplete, code refactoring dan lain sebagainya. Juga tersedianya banyak plugin dan ekstensi untuk menambah fitur dan customisasi aplikasi ini.

Download Software Coding Gratis Komodo IDE

Homepage  Download

 

Visual Studio Code

7 Software Coding Gratis untuk Pemula

Nah, ini aplikasi ketujuh yang sengaja saya taruh di bagian akhir, karna menurut saya ini klimaksnya. Maksudnya, siapa yang tidak kenal Visual Studio Code? Kalau tidak kenal berarti anda memang pemula hehe.

Aplikasi buatan raksasa software dunia, siapa lagi kalau bukan Microsoft, ini mendukung banyak sekali bahasa pemrograman, termasuk PHP. Sebagai sebuah aplikasi editor PHP, Visual Code Studio memiliki fitur unggulan yaitu InteliSense. Fitur ini memudahkan anda dalam mengerjakan project atau coding berkat syntax highlighting yang menyediakan smart completion berdasarkan jenis variable, fungsi, dan modul yang diimpor.

Tidak hanya itu, software coding gratis ini bisa memenuhi berbagai kebutuhan berkat adanya ekstensi atau plugin. Anda bisa langsung menambahkan plugin dari dalam aplikasi, berdasarkan fungsi maupun bahasa pemrograman yang diinginkan.

Download Software Coding Gratis Visual Studio Code

Homepage  Download Page

Link donwload di atas untuk windows 10/11 64 bit. Khusus untuk pengguna windows 7, dan atau windows 32-bit, silahkan baca tutorial berikut ini untuk mendapatkan link downloadnya.

Cara download Visual Studio Code windows 7 32 bit